Mamuju – Jajaran Inspektorat Sulbar ikut serta menyambut kedatangan Presiden RI Joko Widodo, Senin 22 April 2024.

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo tiba di Bandara Tampa Padang Mamuju, Sulbar, sekira pukul 15.55 WITA, setelah menempuh penerbangan sekira 5 jam 40 menit dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta.

“Kita juga ikut menyambut kedatangan Presiden RI. Jadi selain melakukan pembersihan disekitar kantor Inspektorat juga ikut memasang baliho dan umbul umbul,” kata Kepala Inspektorat Sulbar Muh Natsir.

Muh Natsir mengungkapkan Presiden Joko Widodo juga didampingi tiga menteri, yakni Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, beserta rombongan.

“Penyambutan ini bukan hanya sekedar meramaikan tetapi kita berharap agar kedatangan presiden mempunyai pengaruh positif bagi Sulawesi Barat,” ungkapnya.

Kedatangan Presiden Joko Widodo beserta rombongan disambut langsung Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar, Prof Zudan Arif Fakrulloh dan jajaran Forkopimda Sulbar.

Pada kunjungan ini, Presiden Joko Widodo bakal meresmikan sejumlah proyek strategis nasional, rehabilitasi pasca gempa bumi yang mengguncang Sulbar 15 Januari 2021 lalu dipusatkan di SMKN 1 Rangas Mamuju, serta meninjau pasar dan RSUD di Mamasa. (MWI)